Cerita Prasmul
Dua Prasmulyan Melaju Ke Babak Final Wirausaha Muda Mandiri 2014

Dua Prasmulyan Melaju Ke Babak Final Wirausaha Muda Mandiri 2014

Nicholas Kurniawan (Prasmulyan angkatan 2011) dan David Yuwono (Prasmulyan angkatan 2009) berhasil melaju ke babak final ajang prestisius Wirausaha Muda Mandiri (WMM)2014. Keduanya mewakili wilayah Jabodetabek dalam kategori mahasiswa. Selanjutnya, Nicholas dan David akan bersaing dengan finalis lainnya dari 11 wilayah di Indonesia pada babak Grand Final yang diselenggarakan pada hari Rabu (15/01) di Istora Senayan, Jakarta.

a
Nicholas Kurniawan

Venus Aquatics, usaha yang bergerak di bidang industri, perdagangan, dan jasa ikan hias menjadi andalan Nicholas. Selain aktif berprestasi sebagai juara nasional di kompetisi mahasiswa bidang bisnis, Nico — sapaan akrab Nicholas — juga memiliki usaha lainnya di bidang properti dan jasa pelatihan yakni Sinergy House dan  Sinergy Academy. Nama Nico pun mulai menghiasi berbagai media massa nasional semenjak diundang menjadi pembicara Talkshow Kick Andy.

e4
Profil David Yuwono di Majalah SWA

Sementara itu,  David Yuwono mengusung usaha yang bergerak di bidang industri kreatif tas dengan label Dry Bag untuk mengikuti WMM. Usahanya ini sudah lebih dari 2 tahun dijalankan bersama usaha sepatu Suede Shoes. Sosok David pun mulai dikenal publik. David pernah menjadi sampul Majalah SWA bersama para pengusaha muda yang dianggap sukses.

Mari kita doakan prestasi yang terbaik untuk Nicholas dan David….

 

Info : http://wirausahamandiri.co.id/

Add comment

Translate »