Cerita Prasmul
Atika dan Rizky Buat Kejutan pada Lomba Bank Indonesia

Atika dan Rizky Buat Kejutan pada Lomba Bank Indonesia

Bersaing dengan mahasiswa pascasarjana tidak membuat nyali Atika dan Rizky ciut. Mahasiswa S1 Prasetiya Mulya angkatan 2009  ini berhasil mengerahkan potensi terbaiknya  untuk menjadi juara pertama Lomba Karya Ilmiah Stabilitas Keuangan 2013 yang diselenggarakan oleh Bank Indonesia.

pemenang_lki_2014

Paper berjudul “Pengaruh Kepemilikan Asing terhadap Risiko Kredit”  yang disertakan oleh mahasiswa bernama lengkap Benedikta Atika dan Rizky Arief Rahman dalam lomba ini tak lain adalah skripsi untuk tugas akhir Atika pada program S1 Prasetiya Mulya.

Ketika ditanya paper-nya bisa menang, Atika yang sempat mendengarkan komentar dari dewan juri mengatakan bahwa paper-nya dinilai simple.  Namun, lanjut Atika, pertimbangan bahwa paper ini juga mampu memenuhi unsur get the right idea-lah yang membuat juri memberikan pujian pada acara pengumuman yang  berlangsung hari Sabtu (28/11) di Malang.

Prestasi mahasiswa S1-Business konsentrasi Finance dengan pembimbing Ibu Wijantini, MM dan Aulia, MM ini memang terbilang luar biasa karena mereka bisa mengalahkan peserta lain yang notabene lebih senior  – bahkan  beberapa di antaranya sudah bergelar S3.

“Jujur saja saya kurang menguasai metodologi penelitian, tetapi saya memilih untuk dapat menguasai  banyak literatur termasuk jurnal pendukungnya,” cerita Atika mengungkap strateginya sambil merendah.

Seleksi Ketat

Seperti dilansir dari laman resmi Bank Indonesia, ada lima tahap seleksi yang harus dilewati oleh Atika  dan persaingan yang ketat. Tercatat sebanyak 46 Karya Ilmiah diterima oleh panitia untuk kemudian diseleksi tahap awal oleh para peneliti senior Bank Indonesia.

Dari seleksi ini diperoleh 20 Karya Ilmiah yang lolos ke tahap selanjutnya, yakni penjurian oleh tiga orang anggota Forum Riset Sistem Keuangan (FRSK) yang berasal dari perguruan tinggi ternama di Indonesia. Kriteria penilaian pada penjurian ini antara lain, kelayakan publikasi, rekomendasi dalam perumusan kebijakan di bidang SSK, kesesuaian topik dengan tema LKI SSK 2013, metodologi yang digunakan, kaidah bahasa dalam penulisan, kedalaman analisis dan penguasaan masalah.

Sejak mengirim paper pada bulan Oktober, Atika  mengaku tampil tanpa beban bersama Rizky dalam kompetisi ini. Hingga  akhirnya ia diundang ke Malang untuk mengikuti 5 besar dan akhirnya bisa meyakinkan juri pada saat presentasi.

Selamat kepada Atika dan Rizky atas prestasi yang membanggakan ini…

Add comment

Translate »